Cara Edit Foto Menggunakan Picsay Pro Pada Perangkat Android
Cara Edit Foto Menggunakan Picsay Pro Pada Perangkat Android - Akhir-akhir ini banyak sekali beredar Photo hasil edtitan yang hasilnya lumayan bagus. Dan untuk menghasilkan gambar yang bagus hampir menyerupai gambar asli itu membutuhkan teknik yang tinggi. Selain harus punya teknik, Anda pun harus ditunjang dengan aplikasi yang bagus pula. Biasanya para editor foto itu menggunakan aplikasi dari PC. Dan yang biasa mereka gunakan adalah PhotoShop. Akan tetapi baggi kita yang tidak mempunyai PC, kali ini kita bisa ikut menjadi editor photo. Dan hasilnya pun lumayan bagus. Dan hampir mirip dengan edit menggunakan PhotoShop. Aplikasi ini dapat Anda jalankan melalui perangkat Android Anda. Nama dari aplikasi ini adalah Picsay Pro. Saya dapat tutor ini dari teman saya Ferry FerNando. Pasti banyak dari sobat semua yang pernah mendengar atau bahkan menggunakan aplikasi ini. Akan tetapi bagi sobat semua yang maasih belum bisa untuk menggunakan aplikasi ini, saya akan membagi sedikit Cara Edit Foto Menggunakan Picsay Pro Pada Perangkat Android. Oke langusng saja mari kita simak artikel berikut ini.
Pertama, Anda Instal Aplikasi PicsayPro. bagi yang belum punya, saya sediakan Link untuk mendonload aplikasi ini. Download Disini. Setelah download langsung saja Instal aplikasi tersebut. Buka dan pilih " Get a Picture ". Pilih gambar yang ingin Anda jadikan Background ( Gambar dasar / Gambar utama ) Anda bisa pakai foto atau gambar lain yang ada dalam galery Anda. Disini digunakan sebuah Gambar Mobil balap. Selanjutnya Anda pilih Effect, nanti akan masuk kedalam menu Insert Picture. Anda bisa memilih effect yang ingin Anda gunakan dalam gambar ini.
Setelah Anda masuk pada menu effect, atau Anda sudah memilih effect untuk gambar Anda, kemudian pilih Insert Picture. Kemudian pilih gambar / Foto yang ingin Anda tambahkan pada gambar utama Anda tadi, disini digunakan Foto seorang laki-laki. Kemudian Anda Crop sampai benar-benar pres dengan gambar yang ingin Anda ambil, agar nanti tidak terlalu banyak menghapus bagian luar dari gambar yang tidak terpakai.
Setelah itu, tempatkan Foto tersebut sesuai dengan keinginan Anda. Anda bisa geser dan menempatkan sesuai dengan yang Anda sukai. Tempatkan pada bagian yang kira-kira bisa terlihat nyata bahwa itu Foto asli. Setelah Anda mendapat tempat yang sesuai, kemudian pilih brust. Untuk menghapus bagian yang tidak akan Anda gunakan pada Gambar baru Anda.
Berhati-hatilah, pada bagian ini, sering terjadi salah hapus, sehingga tampilan gambar Anda akan terlihat kurang sempurna. Anda bisa memilih ukuran brust yang akan Anda gunakan. Untuk mendapatkan hasil yang bagus, perbesar juga gambar yang akan Anda hilangkan. dengan menu Zoom, itu agar tidak terjadi kesalahan saat Anda menghapus gambar yang tiudak dipakai.
Setelah selesai, Anda bisa melihat hasilnya. Dan seperti screenshot dibawah ini. Kemudian save agar gambar yang sudah Anda edit tadi tidak hilang. Perlu ketelitian dan kesabaran penuh untuk menggunakan Aplikasi ini.
Inilah hasil dari kerja Keras Anda tadi. Selamat mencoba, semoga Anda sukses untuk edit gambar yang Anda inginkan, ingat gunakan aplikasi ini dengan bijak. Jangan gunakan untuk menipu orang laen.. :p